Artikel
Pertemuan Rutin KWT Ngudi Rahayu Desa Criwik
19 Desember 2023 11:11:30
sitifatimah
461 Kali Dibaca
Berita Desa
KWT ( Kelompok Wanita Tani ) Ngudi Rahayu Desa Criwik merupakan kelompok ibu-ibu yang fokus dalam hal penghijauan pekarangan lingkungan rumah. KWT rutin melakukan pertemuan setiap bulannya. Untuk bulan ini dilaksanakan pada hari Jum'at, 15 Desember 2023 bertempat di rumah Ibu Ketua RT 02, Bu Ngatri yang juga sebagai anggota KWT. Dalam pertemuan kali ini, para anggota melakukan pembagian bibit sayuran dan polybag kemudian dilanjutkan dengan arisan dan sharing.